Kabar Berita

Keunggulan Samsung Galaxy A33 5G Performa Ciamik Plus Irit Baterai Pas Banget Untuk Gamer

Keunggulan Samsung Galaxy A33 5G Performa Ciamik Plus Irit Baterai Pas Banget Untuk Gamer

HP Samsung Galaxy A33 5G merupakan model terbaru dari Samsung seri A di tahun 2022.

Galaxy A33 5G memiliki beberapa keunggulan yang bisa menjadi nilai plus untuk rekomendasi gadget Anda.

Keunggulan Galaxy A33 5G di antaranya ditenagai chipset Exynos 1280, tahan air, kamera belakang dengan OIS hingga baterai 5000 mAh.

Berikut 5 keunggulan Samsung Galaxy A33:

1. Chipset 5 nm

Samsung Galaxy A33 ditenagai chipset Exynos 1280. Chip ini merupakan bikinan Samsung yang dirancang dengan arsitektur 5 nm serta menawarkan CPU octa-core dengan kecepatan hingga 2.4 GHz dan GPU Mali-G68.

MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Ricky Bunardi mengeklaim Galaxy A33 menawarkan efisiensi daya yang lebih baik.

"Dengan fabrikasi 5 nm, memungkinkan performa ciamik banget untuk bermain game atau lainnya, serta hemat baterai karena semakin kecil fabrikasinya, semakin irit baterainya," kata Ricky dalam peluncuran Galaxy A33 di Indonesia.

2. Tahan air dengan sertifikasi IP67

Fitur ini menjadi salah satu fitur unggulan Galaxy A33 dibanding pendahulunya. Sertifikasi tahan air dan debu IP67 ini pertama kali hadir pada Galaxy A33. Fitur ini juga tidak dimiliki oleh Galaxy A32 maupun Galaxy A31.

Sertifikasi IP67 sendiri memungkinkan Galaxy A33 mampu bertahan di kedalaman air hingga 1 meter selama 30 menit.

Kendati demikian, smartphone ini tidak disarankan direndam di air laut, melainkan hanya di air tawar.

3. Kamera belakang dengan OIS

Samsung Galaxy A33 juga dibekali dengan empat kamera belakang. Konfigurasinya terdiri dari kamera utama 48 MP (f/1.8, OIS), kamera ultra-wide 8 MP f/2.2, kamera depth 2 MP (f/2.4), dan kamera makro 5 MP (f/2.4).

Yang menarik, smartphone ini dilengkapi dengan Optical Image Stabilization (OIS) yaitu fitur yang mampu meredam efek guncangan yang seringkali muncul ketika pengguna merekam video.

Dengan fitur tersebut, pengguna akan mendapatkan hasil rekam atau video yang tampak stabil atau minim guncangan.

4. Baterai 5000 mAh

Guna menunjang aktivitas pengguna, Galaxy A33 dibekali baterai dengan kapasitas cukup besar, yaitu 5.000 mAh. Samsung juga menyertakan teknologi fast charging atau pengisian ulang cepat 25 watt.

Ricky menyebut teknologi tersebut dapat mengisi ulang baterai Galaxy A33 dari 0 sampai 50 persen dalam 30 menit.

5. Konektivitas 5G

Galaxy A33 juga hadir dengan dukungan 5G. Fitur ini menjadi salah satu peningkatan utama Galaxy A33 dibanding Galaxy A32 yang hanya mendukung konektivitas 4G.

Adapun frekuensi yang didukung pada Galaxy A33 yaitu Sub6 N38(2600), N40(2300), N41(2500) dan N78(3500).

Berikut ulasan spesifikasi lengkap Samsung Galaxy A33:

Display:

- 189 g

- Super AMOLED, 90Hz

- 6.4 inches, 98.9 cm2 (~83.7 persen screen-to-body ratio)

Memory:

- microSDXC (uses shared SIM slot)

- 128GB 4GB RAM, 128GB 6GB RAM, 128GB 8GB RAM, 256GB 8GB RAM

Camera:

- 48 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8�m, PDAF, OIS

- 8 MP, f/2.2, 123?, (ultrawide), 1/4.0", 1.12�m

- 5 MP, f/2.4, (macro)

- 2 MP, f/2.4, (depth)

Selfie camera: 13 MP, f/2.2, (wide), 1/3.1", 1.12�m

Battery: Li-Po 5000 mAh, non-removable

Platform: Android 12, upgradable to Android 13, One UI 5

CPU: Octa-core (2x2.4 GHz Cortex-A78 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)

Price (update):

- RAM 6GB ROM 128GB Rp 3.870.900

- RAM 8GB ROM 128GB Rp 4.150.000

- RAM 8GB ROM 256GB Rp 4.625.000

* Harga bisa berubah tergantung toko dan platform yang Anda pilih.

 

Sumber BangkaTribun